ITU YANG DINAMAKAN "SOK TAU"

Tulisan kali ini mungkin ingin merubah kata ganti jadi pakai "gue" supaya gak terlalu kaku. Mari kita berbicara tentang bagaimana hidup itu harus dijalani. Sekaligus menjadi pengingat pribadi bahwa sudah mengalir dengan benar ataukah hanya terbawa arus. Ditulisan ini gue ingin bercerita dan membuat sebuah tokoh lain yang semoga bisa kita kritisi dan cermati bareng-bareng karena biasanya kan kita lebih peka terhadap urusan orang lain namun lupa akan urusan diri kita pribadi, is it right? I am big agree!.
 
Daun ini hidupnya cukup jelas, kita bisa lihat setiap hari di hidup di ranting dan melakukan tugasnya yang "katanya" melakukan fotosintesis. Ya, "katanya" soalnya gue kan juga gak benar-benar tau apakah daun (yang banyak dalam satu ranting) melakukan tugasnya dengan sama, misalnya saja kalau ada yang gak dapet cahaya matahari secara maksimal dan disisi lain ada daun yang selalu dapat cahaya matahari dengan maksimal. Terlebih lagi gue juga bukan daun :)
Banyak faktor setelah berhari-hari dia hidup "sesuai jalurnya" bahkan mungkin bertahun-tahun dia punya ranting yang mengayomi, ada waktunya si daun ini jatuh. Kebetulan sekali daun ini jatuh ke sungai mengalir, bayangin kalau jatuh ke jalan? jalannya jalan raya pula yang banyak mobil, beda cerita lagi mungkin. Daun yang jatuh ke sungai ini otomatis akan mengalir mengikuti aliran air sungai yang kita tau sungai biasanya akan bermuara ke laut. Yasudahlah, ikuti aja air yang mengalir itu, hidupmu pasti akan baik-baik saja, sungainya jernih dan baik jadi dapat dipastikan daun itu akan masih menjadi daun sampai nanti di muara sana.
Sayangnya mungkin yang lain lupa tentang siapa daun ini, maksudnya daun apa itu? dan karakteristiknya seperti apa? Walaupun "ikuti saja air yang mengalir" kata kebanyakan orang atau mungkin untuk jaman sekarang dengan segala bentuk kehidupan sosial yang ada, kayaknya maknanya sekarang menjadi "ikutin yang lagi ngetren" atau "jangan sampai nanti diomongin orang A, B, C dan seterusnya". Daun ini udah mengikuti air yang mengalir kok, tapi karena yang lain (yang ada disekitar atau sepanjang sungai) komentar tapi gak kenal dekat dengan daun, jadilah itu yang dinamakan "sok tau".
Gue sendiri sebenarnya mncoba menebak-nebak akankah daun ini benar-benar mengikuti aliran sungai saja ataukah ternyata dia bisa berlabuh disuatu tempat dan kemudian tumbuh menjadi pohon lain karena daun ini temukan tempat dengan tanah yang cukup subur dan mengakomodasi untuk tumbuh dengan baik menjadi tanaman yang utuh. Gue pun juga menebak-nebak karakteristik si daun seperti apa, apakah itu daun dari suatu tanaman dimana dia punya lapisan lilin dipermukaannya sehingga daun ini tetap berada di permukaan air dan tidak akan tenggelam terbawa arus.
Perkiraan gue yang lainnya, akan seperti apa keadaan sungai ini tempat daun yang sedang mengikuti arus itu. Ya karena gak mungkin kan gue ngikutin si daun sampai tau akhir hidupnya seperti apa setelah dia jatuh :). Kalau mendengar kata orang, sungai ini berjalan dengan baik sampai ke muara, tapi apakah iya? Siapa tau beberapa hari ke depan atau mungkin besok ada pembangunan perumahan yang kemudian mengganggu perjalan sungai ini, kalau seperti itu gue akan menyarankan daun ini untuk segera berhenti dimanapun dia bisa berhenti untuk mengetahui lebih lanjut kondisi sungai setelah pembangunan di mulai.
Dan kemudian gue menjadi bagian dari orang-orang yang "sok tau" akan hidup si daun :). Setidaknya gue gak akan mengganggu hidup si daun dengan komentar-komentar dengan ketidakpastian karena gue pribadi pun gak tau pasti, balik lagi dengan paragraf-paragraf di atas yang hanya tebakan gue sesaat. Let it be "daun" yang sedang mengikuti aliran sungai karena dia tahu pasti dia adalah daun sepeti apa? merasakan kondisi sungai itu seperti apa saat ini dan kemudian merencanakan langkah yang paling tepat yang akan dia ambil berikutnya setelah mengikuti aliran sungai.
 
Don't be say "ikuti saja air yang mengalir" or "mengalir aja", you have to think who is you? what I can do? and what will you face next di aliran air yang sedang kau ikuti ini?

Comments

Popular Posts